Merayakan 17an di Kampung Kami
"Tujuh belas Agustus tahun empat lima
Itulah hari kemerdekaan kita
Hari merdeka nusa dan bangsa
Hari lahirnya bangsa Indonesia
Merdeka
Sekali merdeka tetap merdeka
Selama hayat masih di kandung badan
Kita tetap setia tetap sedia
Mempertahankan Indonesia
Kita tetap setia tetap sedia
Membela negara kita"
Sekarang memasuki bula agutus, lirik di atas sering kali menjadi backsound pas acara lomba di hari 17an, beruntung ane sampai saat ini masih tinggal di kampung sendiri, jadi masih bisa bergaul dengan anak anak di sekitar ane buat lomba lomba, Tanggal 17 Agustus 1945 memang moment bersejarah untuk Negeri tercinta ini yak, dengan memperingati moment tersebut sudah menjadi tradisi mengadakan lomba untuk memeriahkan hari Kemerdekaan, nah dikampung ane yang di lakukan beberapa waktu yang lalu mengemas lomba dengan cukup menarik karena dibikin kayak outbond gitu sob..jadi begini..monggo disimak
Hari sebelumnya muda/mudi atau karang taruna membentuk panitia 17an, dengan anggota panitia belasan orang yang akan memanage lomba, mau dibikin gimana acaranya gitu2 lah. lalu pada hari minggu kemarin tanggal 4 Agustus 2019 di adakan lomba dengan mengundang seluruh Warga , ada 5 RT di kampung ane, lumayan banyak lah anak-anaknya.
Pada minggu pagi diundang ke tempat bapak dukuh untuk lomba, undangan jam 6 pagi, diawali dengan senam dulu biar rileks lalu setelah itu membentu kelompok, oiya yang mengikuti lomba ini adalah anak kelas 1 SD sampai 2 SMP dicampur gaes, lalu semua disuruh bergandengan sambil melingkar, lalu tiap orang nanti menyebutkan angka dari 1 sampai 7 yang dilakukan berulang-ulang, ini untuk mencari anggota kelompok, jadi orang yang menyebut angka 1 maka akan bergabung dengan temen lainnya yang menyebut angka satu, dan sampai angka seterusnya, setelah itu di bariskan , kemarin sih di tempat ane ada 7 kelompok gaes dan setelah dibariskan maka masing masing nanti ada pemandun nya dari anggota muda mudi, setelah terbentuk maka muda mudi karang taruna akan membimbing anggota kelompok untuk bermain di tiap pos dan bikin yel-yel yang akan didemokan saat memasuki Pos game. seru deh.
oiya kita muda./mudi karang taruna selain mengadakan lomba maka membagikan trashbag yang digunakan untuk memunguti sampah yang ada di sekitar perjalanan menuju pos, tiap kelompok di kasih 1 trashbag , lalu banyak-banyakan , nanti yang paling banyak menang, bagus lah memulai menjaga lingkungan dari kecil..lanjutt
Menuju POS 5 yang artinya pos berada di RT. 05, disini kita mengadakan permainan estafet kelereng dan estafet karet gelang, untuk estafet kelerang maka tiap anggota dibagikan sendok dan ditandingkan kelompok lain, dari anggota kelompok paling depan dikasih kelerang pada sendok yang digigit lalu di oper ke anggota kebelakang dan diberi waktu 5 menit, banyak banyakan lan, lalu untuk estefat karet hampir sama, cuman kelereng diganti karet gelang dan sendok di ganti sedotan gaes.
Selanjutnya menuju POS 1, artinya ke RT.01 di RT satu tempat ane tinggal ini terkenal dengan sungai, jadi disini permainan adalah gak jauh jauh dari air, oiya karena dari RT. 05 ke RT.01 menyebrang lewat jalan besar maka muda /mudi karang taruna membantu menyebrangkan ..lanjut ke game air ini, jadi tiap kelompok mendapat 2 pipa besar yang bagian bawah ditutup sedangkan untuk pinggir nya dilubangi, lalu dikasih bola didalam pipa ? lombanya itu ada anggota kelompok yang masukin air ke pipa cepet cepetan bola siapa yang keluar pipa gitu hlo... anggota lain menambal lubang pipa dengan anggota tubuhnya..lucu lah..anak anak kan suka mandi air,,,cucok deh...
Selanjutnya menuju POS 2 artinya di RT.02 di RT 02 ini game nya adalah ngambil permen di tumpukan tepung, jadi permainannya nanti tiap anggota dibariskan berdasarkan kelompoknya lalu dari depan satu satu ngambil permen di tumpukan tepung, lalu ditaruh di ember belakang, di lakukan secara bergantian, yang sudah mendapat giliran maka wajib ambil permen, setelah itu kalau dapet ditaruh di ember dan antri dibelakang, oiya permennya ini masih bungkusan yak..dan ambilnya gak boleh pake tangan..tapi pake mulut...
Selajutnya adalah POS 3, dipost tiga ini adalah lomba estafet air, jadi peserta duduk berdekatan , lalu ada 1 orang yang menjadi leader untuk ambil air yang sudah disediakan, jadi ada 2 ember besar, karena memang tanding antar kelompok, setelah itu si leader kelompok ambil air lalu diestafetkan dengan menaruh baskom diatas kepala,kalau gak konsen tumpah2 kena badan nih..lalu kalau sudah ada ember di belakang, walaupun basah kuyup tak liat ekspresi anak2 sangat seneng, apalagi jaman now itu hiburan alam kok ane rasa kurang..anak2 kecil2 jaman now lebih suka main HP ...sayang sekali yak
Setelah POS3 maka menuju ke tempat bapak dukuh. oiya untuk Anak PAUD kita adakan lomba mewarnai, selagi anak anak TK sampai kelas 2 SMP lomba, maka anak2 paud lomba mewarnai, untuk hadiah sih simple untuk lomba outbondnya pas disini makanan yang dibentuk buket bunga
dan hadiah peralatan sekolah dimana perlatan sekolah ini akan dibagikan pas malam tirakatan
Segini dulu sob..capek ane nulis..Semoga Indonesia makin maju dah..masyarakatnya gak terpecah belah..amin amin amin
No comments:
Post a Comment